ampang – Meningkatnya aktifitas masyarakat di pagi hari membutuhkan kehadiran personil Polri berseragam dalam menjaga kondusifitas agar terjaga sekaligus senantiasa dalam keadaan aman kondusif.
Senin (26/09) personil Polsek Karang Penang Polres Sampang melaksanakan pengamanan dan pengaturan arus lalu lintas di depan UPTD SDN Karang Penang Onjur 1.
Aipda Susilo Agus C SH menjelaskan bahwa kegiatan pengamanan dan pengaturan arus lalu lintas merupakan tugas rutin personil Polsek Karang Penang sebelum melaksanakan tugas pokoknya.
Kegiatan dilaksanakan setiap hari mulai hari senin sampai sabtu mulai pukul 06.30 Wib sampai dengan pukul 07.30 Wib dengan tujuan memberikan rasa aman dan nyaman kepada pengguna jalan dan pelajar saat beraktifitas di jalan raya.
Sebagai Kanit Sabhara Polsek Karang Penang Aipda Susilo Agus C SH setiap bulan sudah membagi seluruh personil Polsek untuk menempati beberapa sekolah yang berada di pinggir jalan raya serta simpul-simpul jalan yang sering terjadi kemacetan dan kejadian kecelakaan lalu lintas.
Aipda Susilo berharap kepada seluruh pengguna jalan raya yang melewati wilayah hukum Polsek Karang Penang untuk selalu berhati-hati sekaligus mematuhi peraturan arus lalu lintas agar tercipta Kamseltibcar lantas yang aman lancar dan kondusif.